Rabu, 30 November 2011

Barcelona Pesta Gol Ke Gawang Rayo Vallecano

Barcelona membuat pesta empat gol tanpa balas ke gawang Rayo Vallecano ketika tampil di Camp Nou, Rabu (30/11) dinihari WIB, dalam laga lanjutan La Liga Spanyol.

Dalam pesta gol itu, Alexis Sanchez menyumbangkan dua gol. Sedangkan dua gol lainnya masing-masing disumbangkan oleh Lionel Messi dan David Villa. 


Tambahan tiga angka ini membuat jarak Barcelona dengan Real Madrid yang berada di puncak klasemen semakin dekat. Kini, El Barca hanya terpaut tiga angka saja dari Madrid. Selain itu, kemenangan ini menjadi modal berharga bagi pasukan Pep Guardiola sebelum terbang ke Jepang untuk mengikuti Piala Dunia Antarklub.

Untuk membuka kemenangan ini, Barca harus menanti sekitar setengah jam. Gol pembuka itu dicetak oleh Sanchez melalui tendangan dari sisi kiri kotak penalti lawan.

Sanchez kemudian mengulangi lagi gol tersebut saat memasuki menit ke-41. Gol striker tim nasional Chili ini kembali lagi diraih setelah menerima umpan dari Xavi.

Satu menit jelang berakhirnya waktu normal babak pertama, Barca kembali lagi memperbesar keunggulannya. Kali ini giliran tendangan kaki kanan Villa yang berhasil mengoyak gawang Rayo usai mendapatkan sodoran bola dari Dani Alves. <script type="text/javascript" src="http://ad.doubleclick.net/adj/gna.id/level2;tile=3;sz=160x600;ord=785926?area=2l&pos=2&ord=785926"></script>

Unggul dengan tiga gol tak membuat Barca menjadi mengendurkan dominasinya. Lepas pergantian babak, Barca masih terus mengurung pertahanan Rayo.

Empat menit laga baru berjalan, Messi semakin memperbesar keunggulan Barca. Gol ke-16 Messi di La Liga musim ini diraih setelah menerima bola dari Alves. Meski berada dalam sudut yang sulit, namun pemain tim nasional Argentina ini tetap mampu melesakkan bola ke gawang lawan melalui tendangan kaki kiri.

Setelah unggul dengan empat gol Barca sebenarnya masih terus melakukan penetrasi. Namun hingga pertandingan berakhir, skor 4-0 bagi kemenangan Barca tak kunjung berubah. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar